“Taman adalah areal yang berisikan komponen material keras dan lunak yang saling mendukung satu sama lainnya yang sengaja dibuat oleh manusia dalam kegunaanya sebagai tempat penyegar dalam dan luar ruangan. Taman dapat dibagi dalam taman alami dan taman buatan. Sebuah kebun yang ditanami berbagai bunga dan tumbuhan lainnya berfungsi sebagai penghias yang kemudian menjadi tempat untuk bersenang-senang. Taman juga diartikan dalam kamus Besar Bahasa Indonesia sebagai tempat yang sifatnya bisa menyenangkan hati manusia dan semacamnya“

Kehadiran taman belakang yang memberikan ruang terbuka bagi rumah, dapat membuat sirkulasi udara dalam rumah menjadi lebih baik. Alhasil rumah dan ruangan menjadi sejuk. Dengan sirkulasi yang baik, penghuni juga pekerja akan merasa nyaman tanpa perlu menyalakan AC. Selain sehat, hal ini juga bisa menghemat listrik, tempat bercengkerama antar teman dan rekan kerja, menyatukan pendapat, berbagi cerita dan cinta. Wahana menikmati secangkir teh, susu atau kopi panas di pagi hari sambil membaca koran. Di sore hari, halaman belakang bisa menjadi tempat pelepas lelah dan penat setelah seharian bekerja. Kursi malas dengan busa empuk, meja-meja bundar dengan sedikit sendtuhan estetis, tumpukan koran dan buku, beberapa toples cemilan, dan tidak lupa senyum para pengunjung di sore yang cerah akan lengkap dinikmati di sebuah halaman belakang, berbagai ide pun biasaya akan datang dengan sendirinya

Tanaman berdaun atau bunga dengan warna-warni atraktif, lebih tepat ditaruh di lokasi yang terkena sinar matahari langsung. Sedangkan tanaman berdaun hijau pupus lebih sesuai diletakkan di tempat teduh. Beberapa jenis hidup seperti di alamnya, menggantung dan merambat. menempatkan pot-pot tanaman bunga berwarna-warni dan harum yang tersebar mulai dari pintu, bawah jendela, atau sudut-sudut ruang teras belakang,begitulah kutipan gambaran dari sebuah taman dari sebuah artikel

Pot gerabah berisikan tanaman air seperti teratai merah muda atau putih, Selain itu bisa dihadirkan nuansa gemericik air yang berasal dari kolam ikan. mengalir di tengah kolam akan memberikan suasana yang berbeda. Pelengkap lain seperti ornamen-ornamen alami seperti gentong tanah liat, bambu, atau batu alam yang berpola air mengalir dan berbunyi. jadi sebuah lagu dari alam yang membuat kesan lebih sejuk

Guna dari taman belakang
Sebagai resapan Air Taman di belakang dapat menjadi lahan serapan air ketika hujan tiba. Jadi anda bisa berkontribusi dan sumbangsih kecil bagi kelestarian lingkungan kota Bandung.
Pencahayaan yang Baik Kehadiran taman memberikan tambahan cahaya dari luar. Jadi anda tidak perlu menyalakan lampu saat siang hari
Secara psikologis taman ini akan menjadi tempat bermain dan menghabiskan waktu bersama keluarga dan rekan. Sehingga lebih dekat dan menghilangkan kepenatan
Kehadiran tanaman di belakang rumah menambah asupan oksigen yang menyegarkan dan menyehatkan bagi penghuni rumah. Selain itu juga mengurangi debu dalam ruangan

atas dasar pemikiran tersebut kami terus mempertahankan taman beakang Loubellespace untuk tetap pada posisinya, pegembangan ada dibeberapa bagian, tapi memperluas area tanam tetap menjadi prioritas kami sehinggga bisa sedikit memberikan prosuksi dengan sedikit menjual beberapa tanaman yang dikembangbiakan di area tersebut, dalam perancangan taman perlu dilakukan pemilihan dan penataan secara detail mengenai elemen-elemennya, agar taman bersifat fungsional dan mengandung unsur estetis atau keindahan. tak ada niatan awal untuk membuat sebuah produksi dan budidaya, atau menjadi sebuah nursery rumahan,tapi rasanya hal itu belum ada banyak dan patut dicoba (Marine – Desember 2021)
thanks for the story
your welcome